saya mengenal P. Ramlee dari ayah dan nenek saya :) nenek saya penggemar P. Ramlee, dan lagu kesayangannya : "engkau laksana bulan", sedangkan film favorit ayah saya adalah : "anakku sazali" :)
saya sendiri mengenal P. Ramlee di tahun 90 :) dari lagu lagunya yang dinyanyikan ulang oleh Sheila Majid dan baru mengenal filmnya setelah saya bekerja di Batam tahun 1998 :) dan mulai bermimpi untuk bisa mengkoleksi film filmnya :)
film P. Ramlee yang menarik buat saya adalah yang ber-genre komedi, meskipun beliau juga memproduksi film bergenre drama :)
dan yang paling favorit bagi saya adalah : serial bujang lapuk, serial labu labi dan serial do re mi :)
sumber : youtube
dan selama tinggal di jiran ini saya selalu menantikan hari senin, ketika film klasik diputar disalah satu televisi di sini :)
oh iya selain itu, nama P. Ramlee juga diabadikan sebagai nama jalan di Kuala Lumpur dan rumah tempat ia dilahirkan dijadikan salah satu tujuan wisata di kota Penang, semoga suatu saat saya bisa berkunjung ke sana :)